HARI 34 SELALU BERDOA DENGAN RENDAH HATI

Which is harder: PRAYER or WORK? — 
“Demikianlah TUHAN adalah tempat perlindungan bagi orang yang terinjak, tempat perlindungan pada waktu kesesakan. Orang yang mengenal nama-Mu percaya kepada-Mu, sebab tidak Kautinggalkan orang yang mencari Engkau, ya TUHAN. Bermazmurlah bagi TUHAN, yang bersemayam di Sion, beritakanlah perbuatan-Nya di antara bangsa-bangsa, sebab Dia, yang membalas penumpahan darah, ingat kepada orang yang tertindas; teriak mereka tidaklah dilupakan-Nya” Mazmur 9:9-12.

 “Doa yang sungguh-sungguh yang disampaikan dari hati yang menyesal oleh seseorang yang ingin melakukan kehendak Tuannya, lebih berharga di mata Allah daripada kefasihan berbicara. Agen manusia mungkin tidak memiliki suara di dewan legislatif, ia mungkin tidak diizinkan untuk berunding di senat atau memilih di parlemen, namun ia memiliki akses kepada Allah. Raja segala raja membungkuk merendah untuk mendengarkan doa yang datang dari kerendahan hati dan menyesal. Allah mendengar setiap doa yang dipersembahkan dengan dupa iman. Anak Allah yang paling lemah dapat memberikan pengaruh yang selaras dengan dewan surga” That I May Know Him, hal. 270.

Pertanyaan-pertanyaan Renungan:
Seperti yang dikatakan oleh seorang penulis, “Kesombongan tidak akan mendengar. Sudah tahu." Adakah hal-hal yang mungkin Anda izinkan kesombongan memengaruhi keterampilan mendengar Anda? Apakah ada hal-hal yang mungkin Anda izinkan kesombongan menguasai lidah Anda, atau bahkan mendikte doa Anda? Jika demikian, berdoalah agar Allah menunjukkan kepada Anda bagaimana meminta pengampunan dari mereka yang terluka karena kesombongan dalam cara bicara dan kehidupan Anda. Ini sulit, tetapi jika Allah ingin mendengarkan doa-doa kita, kita harus menyingkirkan kesombongan, baik dalam diri kita sendiri dan terutama di hadapan-Nya.
(Lihat Yakobus 4:10, Yesaya 57:15)

BERITA BAIK:  Kita memuji Tuhan bahwa Dia mengendalikan dunia ini dan Dia masih duduk di atas takhta. Meskipun kehidupan tampaknya di luar kendali saat ini bagi banyak orang, kita dapat beristirahat dengan aman dalam lengan abadi yang berjanji bahwa Dia tidak akan pernah meninggalkan kita atau melupakan kita. Ingat, Dia telah melihat pandemi COVID-19 ini sebelum datang ke dunia kita, dan tidak ada yang dapat menyentuh kita kecuali Dia mengizinkannya. Jadi, jika kita bergumul dengan penyakit, kerugian finansial, atau cobaan dan rasa sakit lainnya — mari kita memuji Tuhan bahwa Dia masih di atas takhta dan apa yang direncanakan musuh untuk kejahatan, Dia dapat merubahnya menjadi kebaikan.

·         Berdoa secara khusus bagi mereka yang tidak memiliki suara untuk berjuang sendiri atau yang tidak mendapatkan bantuan yang mereka butuhkan selama krisis ini.

·         Berdoa untuk anak-anak, orang tua, yang rentan, dan ibu tunggal yang berjuang untuk bertahan hidup.

·         Berdoa untuk populasi pengungsi yang berkemah di seluruh Eropa, Yunani, dan negara-negara lain di seluruh dunia. Berdoalah untuk penyediaan kebutuhan hidup mereka, untuk perawatan kesehatan, dan untuk hak-hak mereka sebagai manusia ditegakkan.

·         Terus berdoa untuk banyak misionaris yang berkumpul di tempat tugas mereka di berbagai tempat di dunia. Berdoalah untuk penyediaan kebutuhan fisik dan keselamatan mereka.

·         Berdoalah untuk kekuatan dan pemulihan yang berkelanjutan bagi mereka yang telah pulih dari virus Corona. Berdoalah untuk penyembuhan paru-paru, dan kekuatan untuk kembali ke kehidupan normal.


Comments